Thursday 24 September 2009

TIPS PRAKTIS MENGELOLA WAKTU

Apakah anda merasa kekurangan waktu?

Kebanyakan orang2 sibuk sering mengatakan yang kurang lebih jika dituliskan seperti ini:
"Wah jadwalku begitu ketat, sangat sibuk, seandainya satu hari bisa diperpanjang menjadi 36 jam atau 48 jam......"

Tetapi marilah kita juga bertanya "apakah dengan kesibukan itu kita sudah benar - benar menjadi manusia yang sukses? atau sudah benar2 menjadi manusia yang bermanfaat?

Jika anda merasa belum, mungkin anda perlu merenungkan bagaimana anda mengelola waktu. Di bawah ini adalah tips mengelola waktu, semoga bermanfaat:

  1. Carilah nilai terpenting (the ultimate value) dalam hidup anda, dengan cara menjawab pertanyaan "Apa yang terpenting dalam hidup ini?" setiap orang bisa berbeda jawabnya.


  2. Buatlah misi hidup berdasarkan nilai terpenting tersebut, anda ingin berperan sebagai apa (untuk merealisasikan nilai2 terpenting dalam hidup anda itu).

  3. Tajamkan misi anda dengan membuat tujuan yang lebih spesifik dan berjangka waktu, tahun depan atau 3 tahun mendatang misalnya.


  4. Identifikasi prioritas dalam setiap kegiatan anda dengan melihat apakah semua urusan2 anda setiap hari ada hubungannya dengan tujuan, jika tidak berarti ia tidak penting.


  5. Buatlah rencana pencapaian tujuan anda dengan membuat jadwal pekerjaan.


  6. Buatlah daftar To Do List berbasis prioritas dg pertimbangan "penting dan mendesak"

  7. Lakukan urusan-urusan sesuai prioritas. Jangan mudah terkecoh dengan kesenangan sesaat namun tidak ada hubungannya dengan misi dan tujuan.

  8. Monitor secara periodik apakah hari ini anda telah melakukan hal-hal penting, dan mendukung tercapainya tujuan. Monitoring dilakukan setiap penghujung hari, ahir minggu, ahir bulan, dan ahir triwulan serta ahir tahun.
  9. Lakukan penyeseuaian seperlunya, rubahlah cara-cara yang keliru/tidak efektif agar apa yang anda lakukan persisten menuju pada tujuan hidup, misi hidup dan ultimate Value.
Semoga dengannya hidup kita menjadi lebih bermakna.

Jumala
Artikel selengkapnya WAKTU ADALAH HIDUP ANDA