Friday, 14 December 2007

Mulai saja! karena begitu mulai, sukses tinggal urusan waktu

Disposting untuk atas nama malwa0274@yahoo.com dari maillist LingkarLOA

Banyak kendala memang dipikiran kita untuk mulai bisnis sendiri, modalawal tempat, stock produk, alat, promosi, rekanan dan lain lain.Penulis Awaken Giants within, Anthony Robbins menyampaikan bahwa hal tersulit utama adalah bukan itu semua tapi “bagaimana kita memulainya”.Drs.Neken Jamin Sembiring, seorang mantan dosen, pengusaha produkgerak tani yang”Go International”, memulai usahanya dari jualan cabedi Pasar.



jualan cabe di pasar adalah langkah awalnya
lalu melangkah ke menjual bumbu-bumbu masakan ..
lalu melangkah ke menjual vespanya untuk modal beli tempat ..
Lalu melangkah ke sikapi kegagalan 3 bulan awal usaha ..
Lalu melangkah untuk bangkit lagi
dan seterusnya …

Siapa yang sangka langkah-langkah mulainya yang kecil tersebut membuat
usahanya sudah sampai ke negara tetangga di Hongkong, Arab, Malaysia,
dan Australia sekarang?

Baru saja saya melihat acara tv seorang pengusaha waralaba tipe
“burger” memberi tip sederhana dan mudah di ingat ..

“mulai saja! karena begitu mulai, sukses tinggal urusan waktu”

kita sering meremehkan formula sukses sederhana itu, tapi kalau gak
mulai melangkah HARI INI … Kapan lagi?

No comments:

Post a Comment